MAGIC CHERRY (2020) ; RELATIONSHIP AJAIB SEMANIS CHERRY
Sutradara :
Hiroki
Kazama, Hiroaki Yuasa, Masaki Hayashi
Penulis Naskah : You Toyota (Manga) Erika Yoshida, Satoko Okazaki
Pemeran :
Keita Machida
Sebagai Kurosawa Yushi
Eiji Akaso Sebagai
Kiyoshi Adachi
Distributor : TV TOKYO
Jumlah Episode : 12 (25 Menit )
Tentang :
Adachi adalah seorang karyawan yang
kehidupannya sangat monoton. Sejak muda, dia berusaha keras untuk mendapatkan
posisi kerja sekarang. Tetapi ada satu hal yang luput Adachi lewatkan.
Iya, benar. Selama itu dirinya tidak
pernah berkencan. Dan ketika menyadari hal tersebut, kini pemuda itu akan
menginjak usia ke-30 yang mana merupakan usia paling krusial. Menurut legenda,
jika ada seseorang yang masih lajang atau bahkan masih ‘suci’ pada usia segitu,
dapat dipastikan dia akan terkena kutukan.
Itu terjadi pada Adachi, di hari
ulang tahunnya yang ke-30. Tiba-tiba saja pemuda itu bisa membaca isi hati
orang lain hanya lewat sentuhan. Ketika
itu terjadi, tak sengaja, Adachi membaca hati Kurosawa Yuchi. Rekan kerjanya
paling populer di kantor.
Ajaib. Kata itu mampu mewakili
hubungan keduanya.
Review :
Sekilas saja,
gue sebenarnya tidak pernah keluar ranah. Jika menyangkut series beel, gak
pernah tuh gue berpaling dari produk Thailand. Karena bagi gue, kehadiran beel
di negara tersebut sudah menjadi bagian dari industrinya tersendiri. Tetapi,
untuk kali ini kayaknya gue lagi agak bosen dengan tema beel thailand yang
selalu berkonsep sama. Yakni mahasiswa, squad, dan cinta pada pandangan
pertama. Mana Cuma perkara nasi kotak doang lagi, atau kesenggol pas nonton
konser. Huhuhuh
Maka mencarilah gue rekomendasi Beel
dari negara lain, dan ternyata banyak anjir. Ada dari Taiwan (yang awal mulai
nonton beel gue juga mulai suka nontonin) sampai pada yang italia, elite. Tapi
gue gak nonton karena itu terlalu meresahkan bagi gue, terlalu mesum banget,
bukan relationship yang selama ini gue sukai dari series jenis ini.
Lalu nemulah gue sama series ini,
yang dalam pencarian dia selalu muncul paling utama di artikel rekomendasi.
Kenapa gue pikir? Mungkin karena pemainnya cukup terkenal ya. Gue pernah nonton
bang Keita di series Netflix, barenag bang Kento. Dari sana, oh iya, pikir gue.
Kalau aktornya gue kenal, pasti bagus nih drama.
Episode satu biasa saja. Kebanyakan
narasi. Kata gue.
Episode dua, lumayan. Mulai manis,
mulai ketahuan karakterisasinya kayak gimana.
Episode tiga, empat, lima. ANJIR
!!!!!!!!!!!! Gue selalu degdegan. Kenapa bisa seunyu ini????? Gue degdegannya,
pertama karena adachi bisa baca perasaan dan pikiran orang lain kan, gue
takutnya kayak orang lagi dia skinshipin malah mikir yang enggak-enggak. Dan
gue pikir, inilah yang manjadi daya tarik series ini. Berfokus pada kutukannya
itu sendiri, jalan cerita yang disajikan jadi terasa menyanangkan dan fresh
secara ide. Meskipun, sebenarnya diseries lain juga udah banyak yang notice tentang
kemampuan membaca pikiran ini.
Yang pengin gue soroti dari series
ini, tentu saja karakter Top (SEME) yang bukan Cuma ganteng dan baik hati. Tapi
dia tuh kayak karakter seme yang sangat amat langka, selalu ngalah, sabar,
perhatian, pinter masak, dewasa. Keknya juga gue yakin, cowok lurus aja kalau
kurang perhatian, terus ketemu dia, ya bakal suka juga sih.
Alasan
Kurosawa jatuh cinta sama Adachi, menurut gue adalah alasan paling masuk akal
untuk tema gay seperti ini. Bukan sekadar perkara dari mata turun kehati aja.
Ada sentuhan yang enggak sekadar bikin hati penonton baper, tetapi juga rasa
haru yang tanpa terduga ikut dirasakan. Karakter Kurosawa yang terlihat
sempurna dimata orang, mampu terlihat amat lemah di hadapan Adachi. Istilahnya,
Adachi menjadi semacam My Yellow bagi Kurosawa.
Tetapi
sayangnya, sebagai series boys love paling sering muncul sebagai rekomendasi.
Series ini tidak terlalu menunjukan bagaimana perspektif masyarakat jepang
sendiri terhadap isu sensitif ini, dikisahkan bahwa relationship keduanya
seperti berjalan normal. Tidak ada sentuhan drama sosial padanya. Konflik hanya
berputar pada si premis kutukan perjaka saja., Meskipun sebenarnya, itu sudah
cukup. Karena awal hubungan mereka bisa terlihat lancar dan menjadi relate
berkat kekuatan adachi tersebut.
8.8 / 10
Komentar
Posting Komentar