Review Drama Search : WWW (2019) ; Energik, dan Cewek Banget



Search : WWW  (2019) ;   Energik, dan Cewek Banget


Sutradara : Jung Ji Hyun
Penulis Naskah : Kwon Do Eun
Pemeran :
Im Soo Jung Sebagai Bae Tae Mi
Lee Dae Hee Sebagai Cha Hyeon
Jang Ki Young Sebagi Park Morgan
Lee Jae Wook Sebagai Seol Ji Hwan
Distributor : TVN
Jumlah Episode : 16

Tentang :
            Ada sebuah laman internet seperti Google, tapi ini khusus orang korea yang punya. Dua laman itu bernama Unicorn dan Barro. Keduanya bagai DCE dan Marvel bila dibandingkan versi dunia sineas.         
            Jika ada kata kunci tranding, salah satunya akan menang.
            Masalahnya, Bae Tae Mi. Seorang wanita yang memulai karirnya disaat Unicorn belum sebesar sekarang. Terlibat skandal, dalam sidang pemutusan skandal yang melibatkan lamannya. Tae Mi dinyatakan bersalah. Apalagi dia juga ikut memboyong kontroversi. Bae Tae Mi dipecat setelah berjuang menyelamatkan skandal korupsi perusahaan, hingga mengorbankan nama baiknya. Sungguh, air susu dibalas air tuba.
            Lantas Tae Mi memutuskan untuk bergabung dengan rivalnya. Tentu untuk balas dendam kepada Unicorn, dia akan memastikan bahwa Barro menjadi yang pertama.

Review :
            Drama ini digadang-gadang menjadi ACE-nya TVN  pada masa penayangannya. Gue pribadi setuju dengan imej yang melekat padanya. Sebab, drama ini tidak hanya bermenye-menye hanya karena peran utamanya adalah Wanita. Lebih dari itu, Search ; WWW membuktikan bahwa dunia pekerjaan dan perkembangan perusahaan besar bisa juga didalangi oleh Wanita-wanita hebat.
            Sayang, ceritanya yang berbeda dan menyegarkan tidak sesuai dengan plot yang satu episode saja terasa begitu lama dan alot. Gue pribadi suka sebenarnya ploting lambat seperti ini, jika saja dramanya senikmat Reply 1988 atau VOICE 1 misalnya. Tetapi drama ini tidak terlalu nikmat. Jadi, agak membosankan saja sih.
            Pokoknya, dari segi penceritaan. Drama ini begitu natural memberikan apa yang penonton harapkan disetiap episodenya. Konflik yang semakin meningkat. Persoalan antar karakter yang saling bersangkutan membuat lajur cerita kian seru untuk ditonton. Walau sebenarnya bagian kisah romantis karakter Bae Tae Mi agak kering kerontang dan jatuhnya malah lebay bin Alay.
3 / 5 Bintang.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review Film The Gangster, The Cop, The Devil (2019) ; Adaptasi Kisah Nyata Terbaik

Review Film METAMORPHOSIS (2019) ; Tipu Muslihat Lelembut Khas Korea

Review Film The Villagers (2019) ; Misteri Skandal Besar di Kota Kecil