PESONA EMPAT PROFESI DARI KARAKTER DRAKOR RUN ON (2020)
Sutradara : Lee
Jae Hoon
Penulis Naskah : Park Min Sook
Pemeran :
Im Si Wan Sebagai Gi Seon Gyeom
Shin Se Kyung Sebagai Oh Mi Joo
Kang Tae Oh Sebagai Lee Young Hwa
Choi Soo Young Sebagai Seo Dan Ah
Distributor : JTBC
Panjang Episode : 16
Tentang
:
Sinopsis Plot oleh Staf
AsianWiki
Ki
Seon-Gyeom pernah menjadi pelari cepat yang populer untuk tim nasional. Karena
suatu kasus, dia berhenti dari olahraga tersebut. Dia kemudian mulai bekerja
sebagai agen olahraga. Sementara itu, Oh Mi-Joo menulis terjemahan subtitle
untuk film. Dia sangat senang ketika dia pertama kali menyebut namanya sebagai
penerjemah di bagian akhir kredit. Dia bertemu Ki Seon-Gyeom, yang baru saja
berhenti menjadi pelari cepat. Dia merasa mereka ditakdirkan untuk bertemu.
Seo
Dan-A (Sooyoung) adalah CEO dari sebuah agensi olahraga. Dia adalah anak
tunggal dari seorang pria yang menjalankan Grup Seomyung. Karena jenis
kelaminnya, dia didorong kembali ke daftar calon penerus Grup Seomyung. Dia
hidup keras untuk mengambil kembali apa yang semula miliknya. Lee Young-Hwa
(Kang Tae-Oh) kemudian muncul dalam hidupnya. Dia adalah seorang mahasiswa,
jurusan seni. Dia suka film dan gambar croquis.
Review :
Memang drama ini sepenuhnya hanya berfokus
pada kisah cinta dua pasangan karakter utama. Beberapa hal dalam drama yang
disikut, tentang empat profesi karakter utama yang juga turut menemani laju
cerita.
Agak cukup membosankan karena konflik cerita yang cenderung
berjalan di tempat. Namun, percayalah. Kekuatan drama ini ada pada karakter
yang sangat mudah cintai serta dikangeni oleh penonton.
Gi Seon Gyeom yang polos dan baik hati menjadi nahkoda utama.
Ada Young Hwa yang gemesin, dan Mi Joo yang juga jadi penetraliasi dengan
karakter manusiawi dan cukup bar-bar. Seo Dan Ah sendiri seolah layak hadir
sebagai pelengkap. Sosok arogan dan hanya mementingkan pekerjaan dibadingkan
dengan kehidupan pribadinya.
Menurut gue, Run On berhasil menjadi drama dengan tipikal
kurang penting, tetapi masih menghibur dan menghangatkan hati. Selain itu, kita juga jadi tahu bagaimana behind the scene beberapa profesi seperti, pelukis, atlet dan agensinya, serta yang paling unik dan segar adalah profesi penerjemah film.
3 / 5 Bintang
Komentar
Posting Komentar