FILM MOTHER (2020) ; IBU TOKSIK JUGA TETAP IBU BAGI SEORANG ANAK
Sutradara : Tatshusi Ohmori
Penulis naskah : Takehiko Minato, Tatshusi Ohmori.
Pemeran :
Daiken Okudaira Sebagai Shuhei
Masami Nagasawa Sebagai Akkiko Misumi
Distributor : NETFLIX
Durasi : 1
Jam 45 Menit
Tentang
:
Seperti lelaki. Ada yang layak menjadi
pasangan , tetapi payah dalam hal menjadi ayah dan kepala keluarga. Begitu juga
dengan perempuan. Diantara semua yang lahir ke muka bumi, pasti akan selalu ada
yang menelantarkan anaknya, tidak bertanggung jawab sebagaimana seorang Ibu
mengasihi anaknya.
Akiko
adalah cewek rebel yang hidup serampangan dan jauh dari kaidah kebenaran khas
orang jepang. Ia masih muda, tapi sudah punya anak tanpa suami yang jelas. Anak
itu kemudian ikut kemanapun ia berada. Menjadi benteng pertahanan yang tanpa ia
sadari semakin hari, justru semakin rapuh dan tinggal menunggu masa ambruk.
Review
:
Akikko
Misumi (Masami Nagasawa) memerankan karakter tersebut dengan begitu menjiwai.
Seolah dalam kehidupan aslipun, barangkali ia hanya seroang aktris yang tak
pernah menyentuh bayi bayi lucu hasil skandal kencan dengannya. *Ngadi ngadi ya
gue
Film
ini merupakan Jejepangan paling menonjol di kancah pernetpliksan. Digadang
menjadi film nominator penghargaan. Bikin gue penasaran karena memang Sudah
banyak diulas pula. Gue enggak tahu siapa dia, yang jelas performa aktingnya
mencengangkan sekaligus memukau. Membawa suasana jadi sedemikian chaos.
Meskipun alur ceritanya san.gat lambat dan terkesan monoton. Akting kedua actor
utama, gue piker behasil menjadi nyawa untuk film ini sendiri. Mungkin juga,
seharusnya film ini mendapatkan perhatian banyak berhubung memang mengangkat
isu cukup menarik.
Hubungan
toksis antara keluarga besar. Memang bikin bingung. Paling dilematis diantara
smeua kisruh kehidupan yang ada. Terlebih kalau Ibu yang menjadi sumbernya. Mau
nyesel, susah. Marah apalagi. Menjauh tetap gak tega. Film ini ngasih gambaran
itu. Shuhei adalah representasi dari kondisi yang mungkin saja banyak terjadi
dalam kehidupan nyata.
3,5
/ 5 Bintang
Komentar
Posting Komentar