Memulai Hidup Sehat, Apakah Terlambat?
Apakah kamu pernah menonton podcast GJLS? Episode dimana bang Rispo curhat, tentang persona stand up dia perkara muntah yang melekat di bayangan masyarakat.
Gue sendiri pernah menonton videonya. Jadi pada saat itu, bang Rispo memang sedang open mic di depan ratusan penonton. Ya, biasa. Lagi ngomong, terus tiba-tiba, dia mendadak muntah. Bayangin.
Setelah dikonfirmasi, bang rispo memang punya asam lambung. Pemicu asam lambung sebenarnya, antara asam, pedas, atau kopi. Namun dalam kasus yang sudah akut, itu bisa terjadi karena apa saja, dan bahkan terlalu banyak bergerak.
Sedihnya, gue mulai merasakan itu. Belakangan ini, asam lambung gue juga sering naik. Tanpa mengenal waktu dan tempat. Kalau Cuma sakit saja sih ya gakpapa, bisa ditahan. Tapi kalau sudah pada tahap pengin muntah. Rasanya cukup merepotkan. Apalagi kalau lagi jauh dari tempat seharusnya muntah. Mana gak bisa rebahan sebagai tindakan pertama pertolongan. Bingung pokoknya.
Tetapi selain itu, gue juga mengalami banyak keluhan tentang kesehatan gue bebrapa hari terakhir. Rasanya semua kerasa. Udah kayak lansia aja pokoknya.
Dari sana gue takut atas kemungkinan besar bahwa gue akan cepat mati. Kan umur siapa yang tahu.
Yaudah deh, gakpapa.
Komentar
Posting Komentar