Review Drama Fox Bride Star (2018) ; Suguhan Manis di Awal Pekan


Sutradara : Shin Woo Cheol

Penulis Naskah : Kang Eun Kyung

Jumlah Episode : 16
Pemeran :





Lee Je Hoon Sebagai Lee Soo Yeon
Chae So Bin Sebagai Han Yeo Reum
Lee Dong Gun Sebagai Seo In Wu
Kim Ji Soo Sebagai Yang Seo Gun
Lee Su Kyung Sebagai Na Young Joo
Kim Kyung Nam Sebagai Oh Dae Gi
Ro Won Sebagai Go Eun Seob
Distributor : SBS


Sinopsis Singkat.
                Han Yeo Reom adalah salah satu orang yang bekerja di bandara Gimpo. Pada awalnya, kinerja gadis itu sangat buruk dan lebih sering mendapat masalah ketimbang menyelesaikannya. Lalu suatu hari divisinya kedatangan orang baru dan kemudian dipindahkan kebagian lebih dekat dengan pusat bandara.
                Berkat itu, kinerjanya jadi membaik. Han Yeo Reum juga bertemu dengan orang-orang yang kemudian menjadi akrab dengannya. Mereka pun berakhir menyelesaikan masalah internal yang terjadi di bandara secara bersama-sama.

Review.
                Drama generasi sekarang rasanya sudah jarang sekali ada yang sanggup mewakili sebuah saluran yang menyangkannya, minimal tampil sebagai ciri khas saluran tersebut. Gue pribadi bahkan sampai bisa menghitung jari beberapa diantaranya. Dan, setelah sekian lama. Akhirnya datang pesaing tiga saluran terbesar metropolitan. Diberi judul Fox Bride Star, drama ini menjadi angin segar setelah sekian lama SBS cukup sering terbelakang dari segi ratingnya.

                Dibanyak kesempatan, ada beberapa pro dan kontra yang menghadang lajunya drama. Dari mulai masalah pribadi aktris, sampai pada kritik pedas netizen yang suci kepada Chae So Bin yang dikomentari  berakting buruk. Oh, ayolah. Sampai kapan mereka akan berkomentar buruk pada aktris yang aktingnya tidak seburuk seperti yang mereka duga? . Canggung di awal-awal penayangan merupakan hal yang wajar,  nggak semua hal dimuka bumi ini akan mengawali langkahnya dengan mulus dan kemudian menuai banyak pujian. Toh, buktinya semakin kesini akting So Bin bagi gue terasa kian unyu dan sangat berkarakter.

                Untuk akting dan penampilan Je Hoon, gue kadang cukup terganggu sama beberapa hal yang sayangnya sudah melekat dengan aktor muda tersebut sebagai identitas diri. Dalam beberapa dramanya, semisal di Signal (2016) yang memang mengangkat tema kriminalitas. Gaya bicara Je Hoon yang khas itu masih bisa dicerna, cocok bila di sandingkan dengan tema drama.

Tapi, melihat ini adalah drama romance comedy membuat gue sedikit kurang srek karena gaya bicaranya itu. Namun mau bagaimana ya, mungkin seperti aksen. Lee Je Hon agaknya masih sulit memperbaiki gaya bicaranya yang khas itu disetiap karakter barunya dalam drama. Berkat hal itu, gue jadi kesulitan membedakan setiap peran yang pernah dilakoninya.

                Cerita drama ini berfokus pada kehidupan para pekerja bandara, dari mulai tim keamanan, tim pelayanan , tim..... dan tim lainnya yang selalu berkaitan dengan kesibukan dunia penerbangan.  Membuat drama ini menjadi camilan renyah yang kemudian bersifat adiktif. Gue merasa setiap minggunya episode jadi makin seru dan cenderung bikin pengin cepat-cepat minggu depan saja, begitu seterusnya. Singkatnya, drama ini memberikan pengalaman menonton baru. Sekaligus pengetahuan yang belum pernah penonton dapatkan sebelumnya.

                Tak hanya tentang pekerjaan, didalamnya juga mengandung hubungan rumit antar tokoh. Dari mulai cinta bertepuk sebelah tangannya Ro Won kepada Yeo Reum, hubungan adik kakak serba canggung dan penuh kesalahpahaman antara Soo Yeon dan Dong Gun, serta sekelumit konflik lain. Bikin dramanya jadi penuh rasa, nyaris tidak bikin bosen.

                Yang sangat mencuri perhatian dari drama ini sebenarnya bukan tokoh utama sekelas Lee Je Hoon dan Chae So Bin, predikat itu justru jatuh kepada second couple yakni Oh Dae Gi Sunbaenim dan Sang junior Na Young Ju yang berkelakuan dingin.

                Gue selalu gemas saat layar menampilan kedekatan mereka. Kemistri unik dan menggemaskan. Serta dialog serius tapi super manis, bikin meleleh. Dan entah mengapa, gue sangat bersyukur bahwa peran kedua tokoh selipan itu jatuh ketangan aktor dan aktris yang tepat meski belum punya nama.

                Yang kurang dari drama ini?

                Tentu ada, karena mana mungkin sebuah drama tak punya kekurangan. Dan bagi gue pribadi, ada beberapa masalah internal di bandara yang penyelesaiannya ternyata tak sesuai ekspektasi hingga kemudian berakhir datar dan menyisakan rasa dongkol teramat dalam, dan mungkin beberapa adegan di ending cerita yang terkesan lebay. Selain itu, termasuk sinematografi yang nggak pelit. Gue rasa drama ini sangat pantas direkomendasikan buat kamu yang bingung mau nonton judul mana dulu.
                4,5 / 5 Bintang.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review Film The Gangster, The Cop, The Devil (2019) ; Adaptasi Kisah Nyata Terbaik

Review Film The Villagers (2019) ; Misteri Skandal Besar di Kota Kecil

Review Drama Empress Ki