Review Film The Gangster, The Cop, The Devil (2019) ; Adaptasi Kisah Nyata Terbaik





Sutradara : Lee Won Taek

Penulis Naskah : Lee Won Taek

Pemeran :

Ma Dong Seok Sebagai Jang Dong Soo
Kim Mu Yeol Sebagai Jung Tae Suk
Kim Sung Kyu Sebagai Kang Kyung Ho

Distributor : Kiwi Media Group

Durasi  : 109 Menit

Tentang :

            Jang Dong Su itu seorang ketua Gangster terkemuka. Sebagai orang berlatar belakang buruk, tentunya ia punya banyak musuh yang sewaktu-waktu dapat mencelakai nyawanya. Sampai suatu hari, Dong Su bertemu dengan seorang psikopat pembunuh berantai yang hobi sekali menikam korbannya secara brutal dan tanpa alasan jelas.

Beruntung sekali, punya jiwa gangster itu nyatanya sangat membantu, Dong Su selamat walau mengalami luka tusukan di sekujur tubuhnya.

            Sementara itu, Jung Tae Suk merupakan seorang polisi yang kebetulan sedang ditugaskan menangkap si pelaku pembunuhan berantai. Dan saat Dong Su membuka tabir serangan itu, Tae suk langsung bereaksi. Keduanya berselisih, hingga tak lama setelahnya, mereka berkolaborasi demi mencari siapa pembunuh berantai tersebut.

Kerjasama antara ketua gangster dan ketua polisi pun terjalin dengan cara yang aneh serta cukup kocak.

Review :
            Merupakan film kedua Ma Dong Seok yang diangkat berdasarkan kisah nyata setelah The Outlaws. The Gangster and The Cops Evil ini ternyata sangat memuaskan untuk ukuran adaptasi kisah nyata.

            Bahkan gue pribadi cukup tidak percaya bila film ini benar-benar berdasarkan kisah nyata. Karena, coba deh kamu sendiri nonton. Ini tuh sama sekali tak mungkin pernah terjadi dalam kehidupan nyata. Semuanya terlalu menyeramkan untuk batas kenyataan. Jikapun memang terjadi, serem minta ampun. Pertama, sosok Jang Dong Su ini demi apa menakutkan sekali. Kesel dikit, hajar. Baper dikit, bacok. Lalu, untuk si pembunuh berantainya juga mengerikan karena pernah hidup bersama para korban.

            Pertama, mari kita bahas dari segi scoring music dahulu. Merupakan poin tambahan bagi film ini. Kebetulan gue sendiri tidak menonton film ini di Bioskop. Tetapi Alhamdulilah masih dapat menggunakan Airphone sebagai pelengkap menonton. Anjir, scoringnya mantap sekali ternyata ya. Setiap adegan ditunjang oleh betapa hidupnya scoring itu sendiri. Ia memberikan sentuhan dramatis, atau energik dalam satu waktu.

            Kedua, Sinematografi. Badas, seperti kebanyakan projek besar lainnya. The Gangster and The Cop evil ini punya sajian sinematik yang bervariasi hingga membuat gue sebagai penonton tidak merasa bosan sama sekali. Walau sebenarnya tak terlalu memukau juga. Tapi untuk ukuran film besar pula, sinematografinya tak main-main.

            Ketiga, penampilan para aktor yang sangat memukau. Semua tokoh berhasil tergambarkan dengan sangat baik oleh para aktor. Dari mulai Ma Dong Seok yang kebagian peran Gangster. Semua orang tentu setuju jika aktor yang satu itu memang punya semacam kesan kuat bila memerankan karakter-karakter seperti Preman, Gangster, dan Detektif galak. Kemudian ada Kim Mu Yeol yang dengan begitu ekspresif berperan sebagai polisi tempramental dan justru seperti ketua gang yang asli dibanding karakter Ma Dong Seok sendiri. Terakhir, tim produksi sangat pandai memilih siapa yang harus menjadi pemeran pembunuh berantai. Ada Kim Sung Kyu yang dari parasnya saja sudah sangat menggambarkan sosok psikopat. Akting ketiganya menyentuh sempurna. Sepertinya para keluarga korban dalam kisah nyata ini akan ikut tersulut emosi begitu menyaksikan penampilan Kim Sung Kyu.

            Terakhir, apalagi kalau bukan naskah. Sebagai film yangs udah punya landasan atau pondasi awal. Sutradara punya cara yang pas dan kreatif demi membalut kisah itu menjadi lebih seru. Dimasukannya unsur komedi fisik, dialog jenaka, dan beberapa juga ada yang satire. Bravo !
            Karena pada dasarnya, setiap orang tidak peduli apa yang ia kerjakan. Tetap punya kejahatan yang bersemayam dalam hati terdalamnya.

            Overall, gue suka sekali film ini. Punya formulasi yang sama dengan The Outlaws namun lebih kejam dalam hal adegan aksi dan bacok-membacok. Walau, gue masih tetap lebih suka The Outlaws sih.

4 / 5 Bintang.

           



Komentar

  1. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review Film Tall Girl ; Pesona Terpendam Si Gadis Tinggi

Review Film METAMORPHOSIS (2019) ; Tipu Muslihat Lelembut Khas Korea